Breaking News

Walikota Sabang : Zulkifli H.Adam Resmi Buka Turnamen Bola Voli Semi Open WaliKota Cup 2026 Bertajuk "Charity For Aceh" | GPN NEWS

Wali Kota Sabang : Zulkifli H.Adam Resmi Buka Turnamen Bola Voli Semi Open Wali Kota Cup 2026 Bertajuk “Charity for Aceh”

Mediagajahputihnews.com | Wilayah Pulau Weh 
SABANG,ACEH | 3 Januari 2026-|Pemerintah Kota Sabang secara resmi membuka Turnamen Bola Voli Semi Open Wali Kota Cup 2026 yang mengusung tema “Charity for Aceh”, bertempat di GOR Merah Putih Kota Sabang, pada pukul 21.00 hingga 23.00 WIB. Ajang olahraga bergengsi ini tidak hanya menjadi wadah kompetisi prestasi, tetapi juga sarana solidaritas dan kepedulian sosial bagi masyarakat Aceh, Jum'at,2 Januari 2026.

Pembukaan turnamen secara langsung dilakukan oleh Wali Kota Sabang, Zulkifli H.Adam Serta Ibu Walikota sabang,Ny.Nuri Zulkifli H.Adam yang hadir didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Sabang serta Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRK Sabang. Kehadiran pimpinan daerah tersebut menjadi bentuk nyata dukungan pemerintah terhadap pembinaan olahraga serta penguatan karakter generasi muda melalui kegiatan positif dan bermartabat.
Turut hadir dalam acara pembukaan sejumlah pejabat dan unsur pimpinan daerah, di antaranya Kapolres Sabang, Dandim 0112/Sabang, Danlanal Sabang, Ketua DPRK Sabang, Ketua KONI Sabang, serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Sabang. Kehadiran unsur Forkopimda menunjukkan sinergi lintas sektor dalam mendukung kegiatan olahraga dan kemasyarakatan di Kota Sabang.

Dalam sambutannya, Wali Kota Sabang, Zulkifli H.Adam,Menyampaikan apresiasi kepada panitia pelaksana, PBVSI, KONI, serta seluruh pihak yang telah bekerja keras menyelenggarakan turnamen ini. Ia menegaskan bahwa Wali Kota Cup 2026 bukan sekadar kompetisi, melainkan sarana pembinaan atlet, penguatan persaudaraan antarklub, serta wadah untuk menanamkan nilai sportivitas dan kebersamaan.
Turnamen Bola Voli Semi Open Wali Kota Cup 2026 diikuti oleh sejumlah klub voli dari berbagai daerah, di antaranya AMCO, Independen, Banjaya A, Banjaya B, KVC Junior, KVC A, KVC B, Berawang A, Berawang B, Mustika, Blabar VC, Barudak ANI, BSI, TPC, ALVC, Pasput, hingga NBVC. Seluruh pertandingan dijadwalkan berlangsung mulai 2 hingga 10 Januari 2026, dengan laga final direncanakan digelar pada 10 Januari 2026.

Sebagian besar pertandingan dilaksanakan pada malam hari guna memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada masyarakat untuk menyaksikan secara langsung jalannya turnamen. Antusiasme penonton tampak tinggi sejak laga pembuka, mencerminkan besarnya minat masyarakat terhadap cabang olahraga bola voli di Kota Sabang.

Mengusung semangat #CharityForAceh dan #PrayForSumatra, turnamen ini juga memiliki nilai kemanusiaan, di mana kegiatan olahraga dipadukan dengan kepedulian sosial. Dengan harga tiket masuk yang terjangkau, yakni Rp5.000 per orang, masyarakat turut berpartisipasi mendukung suksesnya acara sekaligus misi sosial yang diusung.

Ketua pelaksana PBVSI,Samsul Bahri,SH., Beliau Juga Anggota DPRK Sabang Komisi IV Fraksi Amanat Bulan Bintang Berkarya ,Menegaskan bahwa seluruh rangkaian kegiatan akan berlangsung secara tertib, aman, dan profesional dengan menjunjung tinggi nilai fair play. Turnamen ini diharapkan mampu melahirkan atlet-atlet voli berprestasi yang dapat mengharumkan nama Kota Sabang di tingkat regional maupun nasional, sekaligus memperkuat citra Sabang sebagai kota yang aktif, sehat, dan peduli.

Dengan resmi dibukanya Turnamen Bola Voli Semi Open Wali Kota Cup 2026, Pemerintah Kota Sabang menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kegiatan olahraga yang berkualitas, berkelanjutan, dan berorientasi pada prestasi serta kemanusiaan.

~Laporan Pers GPN Sabang News Oleh Kabiro -Eric Karno 
© Copyright 2022 - GAJAH PUTIH NEWS.COM