Breaking News

Perkuat Sinergi Wilayah, Babinsa Koramil 02/Sukakarya Komsos Dengan Personil BPS | GPN NEWS

Perkuat Sinergi Wilayah, Babinsa Koramil 02/Sukakarya Komsos dengan Personel BPS

Mediagajahputihnews.com | Wilayah Pulau Weh 
GPN-News | SABANG, ACEH – Babinsa 08 Gampong Kuta Ateuh Koramil 02/Sukakarya Kodim 0112/Sabang, Pelda Syafrial, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama personel Badan Pusat Statistik (BPS) sebagai upaya memperkuat sinergi dan kerja sama lintas sektor di wilayah binaan.

Kegiatan Komsos tersebut dilaksanakan pada Senin (12/01/2026) bertempat di Jurong M. Nur Hasan, Gampong Kuta Ateuh, Kecamatan Sukakarya, Kota Sabang. Pertemuan berlangsung dalam suasana akrab dan penuh kebersamaan.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa dan personel BPS membahas berbagai hal terkait kerja sama dalam pelaksanaan tugas di lapangan, khususnya yang berhubungan dengan pengumpulan data dan kondisi sosial masyarakat di wilayah binaan.

Pelda Syafrial menyampaikan bahwa komunikasi yang baik antara Babinsa dan instansi terkait sangat penting untuk mendukung kelancaran tugas masing-masing pihak, serta menciptakan koordinasi yang efektif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Menurutnya, sinergi antara TNI AD melalui Babinsa dengan BPS dapat membantu memperoleh data yang akurat dan faktual, sehingga dapat dimanfaatkan sebagai bahan perencanaan pembangunan dan pengambilan kebijakan di tingkat daerah.

Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan terjalin hubungan kerja yang semakin solid antara Babinsa dan personel BPS, guna mendukung terciptanya situasi wilayah yang aman, kondusif, serta mendukung kemajuan pembangunan di Kota Sabang. Kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar.

~Pers GPN Sabang News Oleh Kabiro -Eric Karno 
~Sumber - Humas Kodim 0112/Sabang
© Copyright 2022 - GAJAH PUTIH NEWS.COM