Breaking News

Prajurit Kodim 0112/Sabang Hadiri Upacara Hari Pahlawan 2025 di Dermaga Lanal Sabang

Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 yang digelar di Dermaga Lanal Sabang. Upacara dipimpin Sekda Kota Sabang Andri Nourman, AP, M.Si, dan dihadiri unsur TNI, Polri, Forkopimda, serta berbagai instansi pemerintah.

Redaksi| Gajahputihnews.com
Senin, 10 November 2025
Editor: Junaidi Ulka 

Prajurit Kodim 0112/Sabang Hadiri Upacara Hari Pahlawan 2025 di Dermaga Lanal Sabang

Mediagajahputihnews.com-
Wilayah Pulau Weh 

SABANG, 10 November 2025 – Personel Kodim 0112/Sabang turut berpartisipasi dalam Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 yang digelar di Dermaga Lanal Sabang. Upacara dipimpin Sekda Kota Sabang Andri Nourman, AP, M.Si, dan dihadiri unsur TNI, Polri, Forkopimda, serta berbagai instansi pemerintah.

Pelaksanaan upacara berlangsung khidmat dengan mengusung tema “Terus Bergerak, Lanjutkan Perjuangan.” Tema tersebut mengajak seluruh elemen bangsa untuk meneladani semangat para pahlawan dalam melanjutkan perjuangan dan membangun masa depan Indonesia yang lebih baik.

Rangkaian kegiatan berjalan tertib mulai dari pengibaran bendera, pembacaan Pancasila, penyampaian pesan-pesan pahlawan, hingga amanat Menteri Sosial RI yang menekankan pentingnya menjaga nilai perjuangan dan pengabdian bagi kemajuan bangsa.

Kodim 0112/Sabang ikut mensukseskan kegiatan upacara tersebut yang di hadiri Pasiter Kodim Kapten Cba Siswanto mewakili Dandim, bersama personel yang tergabung dalam pleton TNI–Polri. Kehadiran para prajurit turut mendukung kelancaran upacara sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan bangsa.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga di Laut Sabang menggunakan Kal Iboih Lanal Sabang. Prosesi berlangsung dengan penuh khidmat sebagai bentuk penghargaan kepada para pahlawan yang telah gugur.

Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 ini menjadi momentum bagi seluruh masyarakat untuk kembali mengenang jasa para pahlawan serta menumbuhkan semangat perjuangan. Nilai-nilai kepahlawanan diharapkan terus hidup dan menjadi dorongan dalam pengabdian serta aktivitas sehari-hari.

#Demikian Laporan Pers :Eric Karno Dari Humas Kodim 0112/Sabang

© Copyright 2022 - GAJAH PUTIH NEWS.COM