|",gajahputihnews.com",
Takengon --> Anggota Satgas TMMD Ke 126 melaksanakan pembangun Mck ke 3 sudah capai 100,% bertempat di desa Arul gele kecamatan silih nara kabupaten. Aceh Tengah.
Menurut Keterangan dari Serka Wardoyo Pembangunan fasilitas Mandi Cuci Kakus (MCK) secara sasaran fisik mencapai 100%.dan sudah dapat di gunakan oleh masyarakat penerima manfaat khususnya di desa Arul Gele.pada Jum'at 31 Oktober 2025.
Program Membangun Desa (TMMD) atau inisiatif pemerintah daerah melaporkan keberhasilan 100% dalam pembangunan beberapa unit yang termasuk MCK didesa Arul gele kecamatan silih nara kabupaten. Aceh Tengah. menunjukkan keberhasilan yang signifikan.
Target yang berupaya meningkatkan akses sanitasi dan fasilitas MCK yang layak bagi masyarakat sebagai bagian dari target Akses Universal Sanitasi dan Air Minum dari program TMMD.
Target ini merupakan upaya berkelanjutan yang sudah menampakkan hasil dalam program TMMD Ke 126 melaksanakan pembangun Mck ke 3 sudah capai 100,%.
Serka Wardoyo menambahkan, pembangunan MCK dilakukan dengan melibatkan masyarakat secara langsung melalui sistem gotong royong. Hal ini sekaligus menjadi sarana mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, sebagaimana tujuan utama dari program TMMD itu sendiri.“Semangat kebersamaan antara anggota TNI dan masyarakat sangat terlihat dalam pengerjaan fasilitas ini. Ini adalah wujud nyata bahwa pembangunan bukan hanya tanggung jawab pemerintah atau TNI semata, tetapi juga partisipasi dari masyarakat,” lanjutnya.
Serka Wardoyo juga menjelaskan dengan adanya MCK ini, masyarakat pasti sangat terbantu. Fasilitasnya bersih dan layak digunakan. Semoga bisa terus dirawat bersama,” pesan nya.
Program TMMD ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah tidak hanya fokus pada pembangunan fisik seperti jembatan, jalan, dan MCK, tetapi juga penyuluhan dan pemberdayaan masyarakat dalam berbagai bidang. Dengan selesainya MCK ini, diharapkan dapat berdampak positif pada peningkatan kualitas kesehatan warga di Desa Arul Gele.
Masyarakat penerima manfaat di Desa Arul Gele menyampaikan rasa terima kasih atas program TMMD ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah. Menurutnya, sebelum dibangun, masyarakat sering ada kendala dalam kebutuhan sanitasi, terutama saat adanya kegiatan masyarakat maupun saat ada kegiatan olahraga ,keagamaan dan sosial .tuturnya
**By Redaksi GPN**


Social Header