![]() |
Foto Dok. Pertemuan silahturahmi Tgk.Afwan dan Tgk.Al-Hafid bersama Plt. Kasat-pol PP-WH Kota Banda Aceh dan Kabid PSI Lina Jalil Penulis : Junaidi 5 Desember 2024 Gajahputihnews.com |
Banda Aceh - Kegiatan silahturahmi personil T2-PSI (Tim Terpadu Penegakan Syariat Islam) Tgk. Afwan dan Tgk. Al-hafidz bersama personil Satpol-PP - WH Kota Banda Aceh dalam kebersamaan dan sinergitas penegakan syariat islam "Amar makruf nahi mungkar", rabu (4/12/2024) di salah satu ruang kantor Dinas Satpol PP-WH Kota Banda Aceh.
Pertemuan tersebut adalah rutinitas dalam meningkatkan kebersamaan, persepsi dan sinergitas setiap kegiatan-kegiatan di lapangan.
Tgk. Al-Hafid dan Tgk. Afwan mengajak Pelaksana tugas (Plt) Kepala Satuan Polisi Pamong praja dan Wilayatul Hisbah (Satpol PP-WH) Kota Banda Aceh, Muhammad Rizal, S. STP, MSI dan Kabid PSI dan (Kepala Bidang Penegakan Syariat Islam) Lina Jalil, semoga sinergitas dan silahturahmi ini terus kita tingkatkan serta penegakan amar makruf nahi mungkar di kota Banda Aceh tidak berhenti.
"Dengan semangat kepedulian ini kita terus kita terus bersama dalam mencegah pelanggaran-pelanggaran syariat islam baik yang dilakukan oleh warga masyarakat Kota Banda Aceh maupun oleh pendatang dari luar", ungkap nya.
Social Header