Breaking News

Majelis An-Nur Banda Aceh peringati haul syekh Abdurrauf As-Singkily (Syiah Kuala)

BREAKING NEWS : HAUL SYEKH ABDURRAUF AS-SUNGKILI DAN PENUTUPAN ARBAIN 100 HARI


REDAKSI 
AHAD, 2024 DESEMBER 22
GAJAHPUTIHNEWS.COM

Majelis An-Nur Banda Aceh peringati haul syekh Abdurrauf As-Singkily (syiahkuala) 

BANDA ACEH - Majelis Zikir maulid & sholawat majelis An nur Banda Aceh mengelar kegiatan peringatan Haul Syeikh Abdurrauf As-Singkily dan penutupan maulid 100 di komplek makam Syekh Abdurrauf As-Singkily (SYIAHKUALA) kecamatan syiahkuala kota Banda Aceh.

Adapun kegiatan tersebut di inisiasi oleh majelis An-Nur Banda Aceh pimpinan Habib Abdul Harris ibn Sholeh Alaydrus, yang mana kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa, malam Rabu tanggal 24 Desember 2024 dimulai pada pukul 8 malam ba'da sholat isya dan acara ini juga terbuka kepada umum baik perempuan maupun laki-laki.

Peringatan haul & penutupan maulid 100 ini akan di hadiri oleh guru mulia AlHabib Abdullah bin Abdurrahman Almuhdor asal tarim Yaman yang menjadi penceramah pada malam puncak tersebut, 

Berikut profil :

AlHabib Abdullah bin Abdurrahman Almuhdor

Salah satu Guru Besar Rubath Tarim, Yaman

Al Habib Abdullah bin Abdurrahman Al-Muhdhor adalah seorang ulama besar yang lahir di Tarim, Hadhramaut, Yaman. Beliau berasal dari keluarga Alawi yang terkenal dengan keilmuannya dalam bidang agama Islam.

Habib Abdullah tumbuh dalam lingkungan yang penuh dengan ilmu dan kecintaan kepada agama. Ayah beliau, Al-Habib Abdurrahman bin Ali Al-Muhdhor, adalah seorang ulama terkemuka pada masanya. Dari kecil, Habib Abdullah sudah menunjukkan minat dan bakat yang besar dalam mempelajari ilmu agama.

Berikut rundown acara:

Dimulai pada ba'da sholat isya, dilanjutkan dengan pembacaan 

Ratibul hadad - Maulid Diyaulami - Qasidah - Pembacaan Manaqib Syiah Kuala - Tausyiah dan Ditutup Dengan Kenduri.

Ketua badan komunikasi pemuda remaja mesjid Kecamatan Kutaraja Banda Aceh., Adi Saputra Bin Ismail saat dijumpai membenarkan akan adanya kegiatan tersebut, beliau menjelaskan kegiatan tersebut sudah berjalan sejak lama dan akan terus dilaksanakan disetiap tahunnya oleh majelis An-Nur. Bukan hanya itu saja, diantara kegiatan lain yang dilaksanakan ialah maulid 100 hari dari rumah kerumah,Dayah kedayah dan mesjid ke mesjid yang awali pada 1 rabiul awal, haul Habib Abubakar bin Husein Bilfaqih atau yang dikenal dengan Tgk Dianjong dan ziarah kubra makam ulama Auliya wa sholihin lainya yang ada di Aceh.

Peringatan Haul ini & haul haul sebelumnya juga akan di hadiri oleh para ulama, tokoh-tokoh agama, para umara dan masyarakat dari seluruh seluruh., diantaranya Tgk Abdurrahim bin Ismail atau yang dikenal Abu Muda dari Aceh besar begitu juga Habib Haikal Alatas pimpinan majelis Azzabidie dari kota Langsa Nanggroe Aceh Darussalam.

Sumber : Adi Saputra Bin Ismail 

Editor    : Junaidi Yusuf 

GPN.COM


© Copyright 2022 - GAJAH PUTIH NEWS.COM