Gajahputihnews.com Aceh Barat:
Komisi Pemilihan Independen (KIP) Aceh Barat resmi menetapkan pasangan calon bupati dan calon wakil bupati Aceh Barat antara pasangan Tarsa dan Hakam-Ayi. Senin (23/9/2024) Penetapan nomor urut Pilbub berlangsung dalam rapat pleno terbuka di Parkside Meuligoe Hotel Meulaboh, Senin (23/9/2024).
Pasangan calon Tarmizi SP dan Said Fadhiel (Tarsa) mendapatkan nomor urut 1, sedangkan pasangan H Kamruddin dan Adi Ariyadi (Hakam-Ayi) mendapatkan nomor nurut 2,
Pengundian diawali dengan pengambilan nomor urut kemudian dibuka secara berbarengan oleh kedua calon bupati.
Hasilnya Pasangan calon Tarmizi SP dan Said Fadhiel (Tarsa) mendapatkan nomor urut 1, sedangkan pasangan H. Kamruddin dan Adi Ariyadi (Hakam-Ayi) mendapat nomor urut 2 Kedua pasangan calon bupati dan calon wakil bupati terlihat senyum sumringah saat mendapatkan nomor urut tersebut. Para pendukungnya pun bersorak sorai kegirangan.
Ketua KIP Aceh Barat, Cici Dharmayanti mengatakan KIP Aceh Barat menetapkan nomor urut 1 nama calon bupati Tarmizi SP dan calon wakil bupati Said Fadhiel, partai politik pengusung Partai Aceh (PA) Partai Amanat Nasional (PAN), Gerindra, Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtra (PKS).
Lanjutnya, Sementara nomor urut kedua calon bupati H. Kamaruddin dan calon wakil bupati Adi Ariyadi dengan partai koalisi pengusung Partai Golkar, Partai Nasdem dan Partai Nangroe Aceh (PNA).
Cici menjelaskan lebih lanjut pada hari ini KIP Aceh Barat telah melakukan pengundian nomor urut calon bupati dan wakil bupati sesuai dengen instruksi Komisi Pemilihan Umum (KPU) provinsi,
“Perlu kami sampaikan pada hari ini KIP Aceh Barat telah melakukan pengundian nomor urut calon bupati dan wakil bupati, Acara tersebut berjalan dengan lancar.” Tutup Cici.
Social Header